Halo teman-teman, kali ini saya akan membahas sebuah perusahaan software terbesar di Eropa, yaitu SAP.
SAP adalah sebuah perusahaan bidang TI yang bergerak di bidang software, khususnya penjualan software ERP (Enterprise Resource Planning) untuk pengotomatisasian proses bisnis. Karena harga software nya yang terbilang cukup mahal, maka tidak semua perusahaan menggunakan SAP. Pengoperasiannya pun bisa dibilang sulit. Maka dari itu, umumnya perusahaan yang menggunakan SAP merekrut seorang karyawan yang mempunyai sertifikasi untuk mengoperasikan software ini.
Walaupun begitu, software ini sangatlah berguna untuk pengotomatisasian proses bisnis, misalnya pembuatan DO, SO, pengupdate-an jumlah barang, dll. Kekuatan sebenarnya dari software SAP akan maksimal ketika sistem ini digunakan untuk mengelola perusahaan multinasional (misalnya, Coca-Cola atau Apple). SAP digunakan di hampir setiap perusahaan global karena menawarkan kemampuan skalabilitas yang menjangkau sangat luas dan dapat menangani operasi bisnis di tempat yang berbeda.
Awalnya perusahaan ini diciptakan oleh 5 mantan karyawan IBM, yaitu Dietmar Hopp, Hans-Werner Hector, Hasso Plattner, Klaus Tschira, dan Claus Wellenreuther. Dari namanya saja, kita pasti bisa langsung tahu dong, bahwa 5 orang ini adalah orang Jerman. Benar saja, perusahaan ini pertama berdiri pada tahun 1972 di Mannheim, Jerman.
Perusahaan pertama yang memakai jasa SAP adalah perusahaan Max Planck Strasse, sebuah pabrik di area industri di Walldorf, dekat Heidelberg. Karena terlihat menjanjikan, maka SAP terus digunakan oleh pabrik pabrik lain di area industri tersebut. Puncaknya, tahun 1988, nama SAP langsung melonjak tinggi dengan pencapaian sekitar $52 Juta dan memiliki 1,2 Juta saham yang terdaftar di Frankfurt dan Stuttgart di bursa saham. Sejak saat itu, sebuah perusahaan kecil yang dibuat 5 orang diatas tadi bertransformasi menjadi sebuah perusahaan yang sangat besar, bahkan di tahun 2005, SAP sendiri memperkerjakan 35.873 karyawan di seluruh dunia, WOW ! Kebayang gak sih berapa jumlah karyawannya di tahun 2017 ini, yang notabene kita ketahui bersama bahwa saat ini SAP semakin mudah untuk melebarkan sayapnya ke penjuru dunia karena bantuan Internet.
Saat ini, SAP dipimpin oleh Bill McDermott sebagai CEO, dan di Indonesia sendiri SAP berkantor di :
Saat ini, SAP dipimpin oleh Bill McDermott sebagai CEO, dan di Indonesia sendiri SAP berkantor di :
PT. SAP Indonesia
WTC II, 9th Floor
Metropolitan Complex
JI. Jend. Sudirman Kav. 29-31
Jakarta 12920, Indonesia
Phone: +62 21 3003 2800
Fax: +62 21 3003 2808
Email: info.indonesia@sap.com
WTC II, 9th Floor
Metropolitan Complex
JI. Jend. Sudirman Kav. 29-31
Jakarta 12920, Indonesia
Phone: +62 21 3003 2800
Fax: +62 21 3003 2808
Email: info.indonesia@sap.com
Sumber :